Adakah
sobat Jelajah Mia yang mengikuti serial Bumi dari karya penulis Tere Liye? Sudah
baca sampai manakah? Kalau Jelajah Mia baru sampai Nebula.
Di seri
sebelumnya Jelajah Mia tidak pernah posting di blog, tapi biasa upload di Instagram
Jelajah Mia. Nah, di judul Nebula ini, Jelajah Mia mau berbagi, bagaimana isi novel
nebula ini. Penasaran dengan novelnya? Silakan simak sampai akhir ya!
Identitas Buku
Judul Buku : Nebula
Penulis : Tere Liye
Co-author : Diena Yashinta
Penerbit : PT Sabak Grip Nusantara
Tebal : 376 cm
cetakan ke 5 (Sabak Grip), Mei 2023
Celoteh Tentang Novel Nebula
Nebula ini adalah pelengkap puzzle dari kisah masa lalu Selena, guru
matematika. Kita jadi tahu bagaimana Selena menjadi seorang pengintai klan
bulan yg hebat, hubungan antara Selena dan Tamus, serta berbagai rahasia dan
misteri tentang siapa orang tua Raib.
Buku ini menjadi babak baru petualang Raib, Seli dan Ali untuk kembali
membuka portal antar klan. Bagaimana tidak? Dapat dipastikan mereka bertiga
akan berusaha menyelamatkan dunia paralel dari seorang musuh baru bagi para
pemilik kekuatan.
Masih banyak pertanyaan juga yg muncul di buku ini. Seperti kemana Tazk
pergi? Dimana Selena ditawan? Apakah di Nebula? Dan apakah mereka bertiga akan
menyelematkan Selena setelah pengkhianatannya di masa lalu?
Buku ke 9 ini adalah lanjutkan buku selama yang bercerita flashback masa
lalu dari pertualangan raib, Ali dan seli tapi tidak semua nya masalalu jadi
alur nya beberapa Ada yang maju mundur.
Akhirnya dibuku ini terjawab sudah bagaimana klan Nebula itu dan jangan
lupa siapa orangtua dari Raib yang dari awal pembaca sudah menduga tapi tetap
seolah tak ingin meninggalkan buku ini untuk aktivitas lain
Quote
Novel Nebula
"Lupakan saja tentang catatan-catatan mengerikan itu, seolah kamu
tidak pernah melihatnya. Kita selalu bisa memutuskan apakah ingin mengenang
seseorang dari sisi yang baik atau yang buruk."
(Hal.176)
AKu belum baca nih kak Mia, yuk lanjutin lagi reviewnya, jadi semakin penasaran dengan ceritanya, reviewnya kurang banyak nih wkwkwkwk
ReplyDeleteSaya sebenarnya penasaran dengan karya-karya Tere Liye yang nggak pernah mati, tapi selalu nggak kuat karena tebal. Tapi sebenarnya penasaran dengan novel-novelnya
ReplyDeleteDuh aku lupa, waktu itu bacanya nggak urut. Aku sudah sampai mana ya waktu itu..yg jelas novelnya Tere Liye ini menarik, yg paling ingat hafalan shalat Delisa dan Daun yang jatuh..
ReplyDelete