Dunia remaja juga dimeriahkan dengan
percintaan, umumnya dengan teman-teman sebaya mereka, seperti menaksir lawan
jenis, jatuh cinta, patah hati, sampai pada kenakalan remaja adalah gambaran
umumnya pada sebuah teenlit.
Kali ini Jelajah Mia akan memberikan
rekomendasi novel teenlit untuk bahan bacaan sobat Jelajah Mia. Apa saja? Simak
hingga akhir ya artikelnya!
Sebelumnya sudah memberikan rekomendasi cerita rakyat dan sedikit mendongeng sudah berhasil membaca 29 buku di bulan Juli. Jadi terpikir, mau membagi beberapa bagian rekomendasi buku berdasarkan genre atau temanya di beberapa bagian. Saat ini, Jelajah Mia akan memberikan rekomendasi novel teenlit
Apa itu Teenlit
Tentu masih banyak yang belum memahami apa
itu teenlit. Merangkum dari berbagai sumber yang Jelajah Mia baca dapat
disimpulkan bahwa Teenlit merupakan genre yang dirancang untuk remaja dan muda
dewasa. Teenlit adalah singkatan dari Teen Literature.
Cerita dalam teenlit seputar pengalaman
dan kehidupan sehari-hari remaja, seperti pertemanan, cinta, keluarga, sekolah,
dan konflik internal. Sebagian besar karakter dalam teenlit adalah remaja, dan
cerita biasanya dipandang melalui sudut pandang remaja.
Cerita teenlit juga sering memasukkan
tema-tema yang lebih dalam seperti cinta, persahabatan, dan identitas diri.
Ciri khas dari teenlit adalah penggunaan bahasa yang mudah dipahami dan remaja,
serta fokus pada masalah dan perjuangan yang spesifik untuk remaja.
Karakter dalam teenlit biasanya digambarkan
sebagai remaja yang sedang tumbuh dan belajar seringkali menghadapi situasi
menantang dalam kehidupan mereka. Hal ini membuat teenlit menjadi genre yang
populer di kalangan remaja, karena mereka relate dengan kehidupan sehari-hari.
Ketika sudah dipaparkan tentang apa itu
teenlit, sekarang Jelajah Mia mau kasih 5 rekomendasi novel teenlit yang sudah
dibaca selama bulan Juli kemarin. Apa saja?
Summer Sky - Stephanie Zen
Summer Sky Azalea, ceritanya sedang
patah hati setelah diputusin sepihak sama mantan pacarnya, Alex Rahadian, yang
udah menjalin hubungan pacaran selama enam tahun.
Keputusan sepihak itu diambil Alex
karena dia harus melanjutkan studi magisternya di Jerman dan dia nggak mau
menjalani hubungan jarak jauh yang di kemudian hari akan membuat mereka berdua
bertengkar dan akhirnya putus.
Dengan kata lain, Alex mikirnya "lebih
baik sakit hati sekarang daripada nanti". Setelah putus dari Alex, Sky
menghibur diri dengan ikut liburan sama Mamanya supaya bisa cepat mau move on
dan melupakan Alex.
Tanpa Sky sangka liburan tersebut
lantas mempertemukannya dengan Jordan Elwandi, pria yang dijodoh-jodohkan sang
mama kepadanya. Apakah proyek perjodohan ini berhasil? Atau Sky luluh ketika
Alex mengajak balikan?
Honeymoon Express - Mia Arsjad
Shera si gadia romantis, segala hal-hal berbau romantis, bahkan punya jurnal
yang isinya tempat-tempat romantis untuk honeymoon. Shera punyagebetann pas
masih kuliah, namanya Alva.
Tapi itu cinta terpendam atau istilah
zaman sekarang disebut crush , yang tidak pernah ddisampaikan ke Alva, bahkan
sampai Alva pindah kuliah ke Australia.
Lama mereka tak bertemu, Shera dan Alva
ketemu dipernikahan Raymen, mantannya Shera. Shera merasa pertemuan tidak
disengaja ini adalah jawaban untuk kisah cintanya dan Alva.
Harapan Shera luntur seketika ketika
Alva meminta bantuan Honeymoon Express, bisnis honeymoon travel milik Shera
untuk bulan madunya Alva dan calon istrinya.
Walau begitu, Shera berusaha
profesional untuk membantu Alva dan calon istrinya, Shera menemukan
keganjilan-keganjilan dari Alva. Ternyata proyek bulan madu Alva bukan proyek
biasa! Apakah itu?
Listen To Me - Christina Juzwar
Cerita dua remaja, Christian dan
Janaya, yang terjerat dalam sebuah tugas yang tidak biasa. Berkisah tentang
seorang Christian yang bandel penuh trauma masa lalu, dihukum untuk datang ke
rumah kepsek, menemani keponakannya, Janaya seorang perempuan buta.
Kurun waktu dua bulan, berhasil
menumbuhkan benih-benih cinta diantara keduanya. Christian, bandel nan tengil,
berubah menjadi kalem suka membaca karena Janaya.
Deuce! - Netty Virgiantini
Novel yang bercerita tentang cewek
bernama Namira yang bekerja sebagai pemungut bola di lapangan tenis. Namira
bekerja di sela-sela waktunya sebagai siswi SMA di kotanya. ia melakukan
pekerjaan itu untuk meringankan beban ayahnya setelah kepergian sang ibu.
Di lapangan tenis Namira bertemu dengan
cowok yang menjadi pemain tenis bernama Kafi. Ternyata Kafi adalah anak dari
pemilik lapangan. pada hari pertama Namira bekerja ia sudah di buat terdiam
dengan bentakan Kafi yang membuatnya akan terdiam tiap berhadapan dengan cowok
itu.
Di sekolahnya, Namira mempunyai ketua kelas yang tidak kalah
anehnya. Aksan selalu saja bisa menemukannya ketika ia berniat membolos kelas
olahraga. Lalu kemunculan guru olahraga baru sekaligus menjadi wali kelas baru
mereka.
Konflik cinta segitiga ala remaja
sekali, dimana Namira akhirnya terjebak dengan dua cowok tersebut. Kepada
siapakah Namira jatuhkan hati? Kafi atau Aksan?
Start Again - Seplia
Kisah dimulai ketika Lis bertemu
kembali dengan Darren. Pria yang pernah meninggalkannya untuk mengejar
impiannya sebagai pelukis. Pertemuan kedua ini, Darren kembali memberikan
perhatian yang membuat harapan Lis tumbuh. Hal ini membuat Lis gundah, apakah
Darren ingin kembali padanya?
Setahun berlalu tidak ada tanda-tanda
Darren akan menyatakan cintanya. Tapi perhatiannya tetap sama. Didorong oleh
teman-temannya, Lis ingin memastikan hubungannya dengan Darren. Hanya saja dia
menunggu waktu yang tepat.
Sambil menunggu, Lis dipertemukan
dengan banyak orang baru yang membuatnya semakin yakin harus memastikan
posisinya di mata Darren. Bagaimana akhir dari kisah Lis?
Penutup
Gimana dari 5 rekomendasi novel,
manakah yang sobat Jelajah Mia akan baca? Atau sobat Jelajah Mia mau
rekomendasi novel teenlit lainnya, sini mari kasih rekomendasi novel
sebanyak-banyaknya
Dari jejak masa lalu...hanya beberapa novel teenlit yang pernah saya baca. Biasanya ceritanya sederhana dan muah dimengerti ya. Semoga semakin banyak teenlit yang berisi inpirasi dan motivasi bagi remaja
ReplyDeleteDulu pas SMP senang beli dan baca buku teenlit. Merasa relate dan jadi bersemangat. Udah lama banget nggak baca teenlit, apa sekarang masih relate ya, wkwkwk.
ReplyDeleteNovel teenlit dulu sering beli dan baca, jaman masih sekolah. Sekarang udah emak-emak bacaannya lain lagi kak. Tapi dari review novel2 di atas, ceritanya kayaknya menarik ya.
ReplyDeleteDari kelima novel teenlit ini, belum ada satu pun yang kubaca. Yang paling menarik perhatianku adalah Honeymoon Express. Suka, deh, kalau sudah dibuat penasaran.
ReplyDeleteSampai saat ini aku juga masih suka baca teenlit lo. Btw dari rekomendasi yang disebutkan apakah semuanya ada di Ipunas? Mau cari yanh di ipunas aja dulu dan baca koleksinya
ReplyDeleteHehe cari yang gratis dulu